Ini Loh, Ramuan Herbal Andalanku Untuk Redakan Batuk dan Sakit Tenggorokan


obat batuk herbal

"Hindari makanan tidak sehat dan nikmatilah hidup dengan bahagia."

- Anonim -

Batuk merupakan reaksi yang diberikan oleh tubuh terhadap suatu kondisi kesehatan. Umumnya, hampir semua golongan usia pernah mengalami batuk, termasuk bayi dan lansia. Batuk dikategorikan wajar apabila tidak berlangsung lama. Tetapi, jika batuk berkepanjangan dan mulai mengganggu aktivitas sehari-hari, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter.

Dikutip dari Halodoc, penyebab batuk itu beranekaragam. Bisa karena alergi, infeksi, merokok atau akibat gangguan pada lambung.

Nah, di bawah ini akan aku jabarkan sedikit lebih lengkap perihal apa itu batuk, gejala, tindakan hingga obat batuk herbal yang recommended untuk diikonsumsi ketika sedang dilanda batuk 😇 

Baca Juga: Benarkah Pilek Akibat Alergi dan Pilek Karena Infeksi Gejalanya Berbeda?

1| Mengenal Jenis Batuk dan Penyebabnya

Secara umum, batuk dibedakan menjadi dua jenis, yaitu batuk kering dan batuk berdahak. Namun berdasarkan lama terjadinya, ada jenis-jenis batuk yang mungkin sudah familiar di telinga, seperti batuk akut, batuk kronis, dan batuk subakut.

Lalu berdasarkan sifatnya, batuk dibedakan menjadi beberapa bagian, diantaranya:

  • Batuk berdahak atau batuk produktif (dikarenakan adanya infeksi)
  • Batuk tidak berdahak atau batuk kering (disebakan oleh infeksi virus, efek samping obat atau merokok)
  • Tenggorokan gatal dan batuk (disebakan oleh alergi atau naiknya asam lambung)

Masih ada lagi. Kali ini jenis batuk bisa dikenali dari waktu terjadinya:

  • Batuk siang hari adalah batuk yang muncul antara waktu siang hingga sore hari
  • Batuk nokturnal, yaitu batuk yang hanya terjadi pada malam hari, dan
  • Batuk yang disertai muntah adalah jenis batuk yang paling sering dialami oleh anak-anak

Ternyata selain dari waktu munculnya, jenis batuk juga dapat diidentifikasi dari pola suara yang dihasilkan ketika batuk:

  • Ada batuk rejan (whooping), ialah batuk keras yang berlangsung terus-menerus dan dialami oleh penderita pertusis
  • Mengi (wheezing), ialah jenis batuk yang menimbulkan suara nyaring bak siulan ketika bernapas. Lazimnya terjadi pada penderita asma dan infeksi saluran pernapasan
  • Menggonggong (barking sound) pada penderita croup

Wah, beneran beragam, ya jenis-jenis batuk ini. Sekarang mari kita bahas apa saja penyebab batuk supaya bisa menghindari pemicu nya:

Batuk disebabkan oleh paparan zat yang masuk kedalam tenggorokan kemudian mengiritasi saluran napas. Adapun zat iritan yang dimaksud, meliputi:

  • Asap rokok
  • Debu
  • Bulu dari anabul (kucing, anjing, etc)
  • Kapang atau jamur yang tumbuh tidak sengaja di dalam ruangan
  • Bau yang menyengat, like parfum or alkohol
  • Serbuk sari
  • Efek samping obat-obatan


2| Apa Yang Harus Dilakukan Saat Batuk dan Tenggorokan Gatal?

Ini, nih yang selalu jadi pertanyaan ketika batuk tapi nggak tahu harus ngapain, at least minum obat untuk meredakannya?

Lalu, karena jarang dan hampir tidak pernah batuk, aku pasti kebingungan ketika batuk mulai muncul. Eh, tapi sesuai pengalaman, batuk yang aku derita biasanya hanya terjadi pada malam hari atau ketika musim dingin saja.

Itu artinya, batuk ku adalah jenis noktural, kan? atau alergi?

Baca Juga: Tahukah Kamu Kapan Waktu Berjemur Yang Bagus Untuk Kesehatan?

Kemudian setelah mengetahui jenis batuk nya, lanjut, aku mencari cara mengatasi batuk kering agar kondisi yang perlahan menyebabkan ketidaknyamanan ini dapat segera diatasi.

Dimulai dengan langkah sederhana, yaitu dengan pengobatan secara mandiri sekaligus alami menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah, misalnya:

  • Pertama, istirahat yang cukup atau tidur dengan nyenyak karena menurut penelitian, batuk bisa disebabkan oleh imun tubuh yang sedang turun
  • Banyak-banyak minum air putih agar tidak dehidrasi, juga supaya dahak menjadi lebih encer
  • Bila perlu, minum air hangat or obat tradisional gatal tenggorokan disertai batuk, seperti madu hangat, jahe hangat dan lainnya sesuai "kepercayaan dan keyakinan" masing-masing 😂
  • Oh, iya. Aku juga punya kebiasaan berkumur dengan air garam ketika batuk-batuk atau tenggorokan mulai nggak bersahabat. Menurut dokter, berkumur air garam dapat membunuh kuman dan bakteri yang ada di dalam mulut, lho
  • Satu lagi, tips ampuh yang menurutku berhasil mengurangi batuk dan juga wajib dicoba jika kamu mengalami hal serupa, adalah tidur dengan posisi kepala lebih tinggi, guys. Dijamin napas menjadi lebih lega, batuk pun berkurang
Obat tradisional gatal tenggorokan disertai batuk


3| Berikut Cara Jitu Meredakan Batuk dan Sakit Tenggorokan Ala Aku

Oh, iya. Apabila langkah-langkah di atas belum menunjukkan hasil, boleh dibarengi dengan mengkonsumsi obat batuk herbal, ya.

Aku pribadi sudah jatuh cinta pada Kumoryl. Produk  herbal untuk batuk yang diproduksi oleh CV. Untung Kumoro Surabaya ini.

Eh, jangan skeptis, dong. Namanya ikhtiar harus yakin. Biarpun local brand, dan belum nyaring gaung nya, namun ramuan-ramuan herbal yang diproduksi oleh CV. Untung Kumoro sudah terbukti kualitas dan kemanannya.

Baca Juga: Manfaat Vitamin B Complex Untuk Pria dan Wanita

So far, Kumoryl ini merupakan obat batuk tenggorokan gatal paling ampuh yang pernah aku coba. Selain harganya murmer, Kumoryl juga sudah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dengan nomor registrasi TR232002991

⇨ Adapun, kandungan utamanya adalah sebagai berikut:

  • Glycyrrhiza glabra radix extract (akar manis ekstrak/ Liquorice Extract)
  • Momordica grosvenori fructus extract (Lohankuo Extract yang diimport langsung dari China)

⇨ Dengan khasiat dan kegunaan:

  • Membantu meredakan batuk
  • Membantu meredakan panas dalam
  • Membantu meredakan tenggorokan yang sedang gatal
  • Meredakan gejala masuk angin
  • Mengatasi pita suara bermasalah atau suara nyaris hilang

Nah, kebetulan banget. Ketika akhir-akhir ini kondisi cuaca sedang panas dan sering banget minum es, tenggorokan menjadi bermasalah karena mungkin aku mengidap batuk noktural yang disebabkan oleh alergen di dalam zat minuman yang aku konsumsi. Alhasil, tenggorokan jadi gatal lalu batuk-batuk.

Setalah penanganan mandiri dirasa tidak berhasil, maka Kumoryl adalah koentji!

Dengan mencampurkan 1 sachet bubuk ke dalam 100 ml air (aku pakai air biasa, ya), batuk yang tadinya grok-grok berangsur membaik. Aktivitas pun dapat kembali berjalan normal 👌

Hemmmm... soal rasa. Jika diumpamakan, mirip dengan Teh Ci Hua Cing. Namun Kumoryl tetap memiliki cita rasa yang khas. Teman-teman akan tahu setelah mencobanya.

Obat Batuk tenggorokan Gatal Paling Ampuh

Baca Juga: Atasi Nyeri Otot, Nyeri Sendi dan Pegal-pegal dengan Ini

Conclusion

Batuk adalah reaksi alami yang diberikan oleh tubuh ketika zat asing mulai masuk ke tenggorokan dan mengitiasi saluran pernapasan. Batuk dikatakan aman apabila tidak berlangsung lama dan dianggap wajar karena semua golongan usia pasti mengalami nya.

Meski begitu, batuk tidak boleh diabaikan apabila sangat mengganggu dan mulai mempengaruhi kesehatan. Sebab  batuk yang demikian merupakan gejala indikasi kesehatan yang membutuhkan bantuan tenaga medis.

Oleh sebab itu, apabila batuk tidak kunjung sembuh, pun obat batuk herbal yang dikonsumsi tidak menunjukkan hasil yang signifikan, sebaiknya teman-teman segera pergi ke dokter, ya 😇


No comments:

Halo, terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak menyertakan link hidup, kegiatan promosi maupun spam. Hit me up on : heizyi.business@gmail.com for partnership, ask something important and urgent 😊 Then, Salam kenal semua, jangan segan meninggalkan jejak komentar ya. Enjoy your reading, guys 💙

Powered by Blogger.