Mengenal Jenis dan Manfaat Pinjaman Modal Usaha Bagi Entrepreneur


Pinjaman Modal Usaha Untuk Entrepreneur


"Gaji cukup untuk hidup. Tetapi tidak akan pernah cukup untuk gaya hidup."

- Prita Ghozie -


Mengenal Jenis dan Manfaat Pinjaman Modal Usaha Bagi Entrepreneur - Seperti kata Prita Ghozie, gaji hanya cukup untuk kebutuhan hidup, bukan untuk memenuhi gaya hidup. Namun setiap individu pastilah ingin memiliki lebih atau paling tidak sama dengan apa yang dimiliki oleh orang lain dalam lingkup pertemanan. Begitulah hukum sosial dunia 'kan?

Maka dari itu, untuk memenuhi gaya hidup yang diinginkan, setiap orang harus bekerja dan berusaha lebih keras lagi. Bisa dengan membuka usaha, berdagang, berbisnis atau apa pun untuk menghasilkan uang tambahan.

Namun, sebelum memutuskan menjadi seorang entrepreneur, hal paling krusial yang harus disiapkan adalah modal usaha. Sebab tanpa modal usaha yang memadai, sebuah bisnis maupuan usaha nggak akan jalan dan berkembang.

Bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah, seringkali lupa menyiapkan modal usaha dengan teliti. Padahal dengan modal usaha, inventori produk akan terjamin begitu pun dengan peningkatan alat produksi.

Untungnya, zaman yang serba digital saat ini, pinjaman modal usaha bisa didapat dengan mudah. Bahkan bisa diusahakan secara online.

APA ITU PINJAMAN MODAL USAHA?


Pinjaman modal usaha adalah bantuan modal berupa pinjaman untuk membangun bisnis yang diberikan kepada perorangan, badan usaha maupun badan hukum.

Seiring perkembangan teknologi, lembaga penyedia modal usaha pun turut berkembang. Dewasa ini, pinjaman modal usaha secara online paling banyak diminati.

Fintech menjadi salah satu lembaga pinjaman modal alternatif bagi pebisnis yang kesusahan mengajukan tambahan modal usaha ke bank.

pinjaman modal usaha yang bersifat angsuran untuk usaha mikro kecil dan menengah

Sebenarnya, selain fintech, ada beberapa lembaga yang menyediakan pinjaman modal usaha bagi entrepreneur maupun pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), diantaranya :

Fintech P2P Lending
Modal usaha yang ditawarkan berupa pinjaman modal usaha online tanpa jaminan, proses cepat, mudah namun suku bunga tinggi.

E-commerce
Modal usaha hanya ditawarkan pada merchant yang menjadi mitranya dalam platform e-commerce tersebut dengan skema pinjaman online yang menggiurkan.

E-money
Memanfaatkan fitur PayLater (cicilan tanpa kartu kredit) milik dompet elektronik sebagai pinjaman untuk modal usaha awal.

↬ Pinjaman Modal Usaha dari Pemerintah
Nah, untuk tambahan modal usaha yang didapat dari pemerintah biasa nya memiliki suku bunga rendah karena mendapat subsidi.


Setelah memahami jenis-jenis lembaga yang menyediakan pinjaman modal usaha, mari kita bahas apa saja syarat yang harus disiapkan ketika akan mengajukan pinjaman online. Berikut rinciannya:

Memiliki usaha yang minimal sudah berjalan selama enam bulan sampai satu tahun
Legalitas seperti identitas (KTP, KK), NPWP/SPT, slip gaji, laporan kelengkapan usaha dan transaksi keuangan
Rekening koran tiga bulan terakhir
Dokumen rencana investasi
Lokasi usaha dalam wilayah (sesuai ketentuan)

JENIS KREDIT MODAL USAHA


Siapa saja, sih yang bisa mengajukan pinjaman modal usaha?

Secara umum, semua pelaku usaha seperti perseorangan, firma, CV, PT maupun badan hukum bisa mengajukan pinjaman modal usaha awal tanpa jaminan.

Di Indonesia, ada banyak jenis kredit modal usaha yang bisa membantu para perintis bisnis untuk mengembangkan usahanya.

Nggak perlu ribet, setiap jenis kredit yang ditawarkan bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Berikut daftar jenis kredit modal usaha yang bisa diandalkan:

Jenis Kredit Modal Usaha

☆ KTA (Kredit Tanpa Agunan)


KTA merupakan pinjaman modal usaha tanpa jaminan. Suku bunga rendah (bisa kurang dari 0% setiap bulannya), jangka waktu pinjaman lumayan lama (ada yang sampai 180 bulan), syarat nya pun cukup mudah. Hanya melampirkan KTP, NPWP, slip gaji dan rekening koran selama 3 bulan terakhir.

See? gampang banget 'kan proses pengajuan pinjaman modal nya?

Jadi setiap entrepreneur nggak perlu ribet lagi urus berkas ini itu hanya untuk mendapat pinjaman modal usaha demi bisnis supaya tetap jalan terus.

☆ KUR (Kredit Usaha Rakyat)


Jenis kredit modal usaha KUR merupakan program bantuan dari pemerintah untuk pelaku UMKM yang mengalami kesulitan modal usaha guna pengembangan bisnisnya.

Karena statusnya adalah milik pemerintah, jadi proses pengajuannya harus ditujukan pada bank-bank yang tergolong bagian dari BUMN seperti bank Mandiri, BRI, BTN dan BNI.

Nah, besarnya pinjaman modal usaha yang diperoleh dari KUR bisa mencapai 500 juta dengan tenor enam bulan plus suku bunga 7% per tahun atau 0,58% per bulan, loh.

☆ KREDIT MULTIGUNA


Kredit multiguna jadi pilihan banyak pebisnis sebagai jalan keluar tercepat untuk mendapat pinjaman modal usaha dengan bunga rendah.

Selain proses pengajuannya tergolong cepat dan sesuai keinginan peminjam, bunga yang ditawarkan oleh kredit multiguna jauh lebih rendah dibanding KTA. Besarnya pinjaman pun bisa mencapai angka 5 miliar rupiah.

☆ PINJAMAN ONLINE


Pinjaman online bisa jadi solusi keuangan bagi para pengusaha millennial.

Seiring kemajuan teknologi dan perkembangan informasi, kesulitan memenuhi modal usaha bagi entrepreneur bukan lagi masalah besar. Saat ini, banyak sekali fintech yang menawarkan pinjaman modal usaha tanpa jaminan secara online.

Pinjaman online yang ditawarkan pun beragam, sesuai keinginan, kebutuhan dan kondisi pasar.

Seperti Daya.id, misalnya, Sebuah situs pengelolaan kewirausahaan serta gaya hidup sehat yang dikembangkan oleh Bank BTPN ini berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas nasabah secara berkelanjutan, dengan memberikan kesempatan tumbuh dan hidup yang lebih berarti melalui  pinjaman modal usaha yang bersifat angsuran untuk usaha mikro kecil dan menengah.
 
Menggunakan konsep Unique Value Proposition (UVP), Bank BTPN dan anak perusahaannya berusaha mengimplementasikan visi dan misi dalam peningkatan kualitas hidup nasabah dan masyarakat Indonesia.
 
Daya juga berkolaborasi dengan sejumlah mitra ahli berpengalaman dan tepercaya dalam bidang terkait keuangan, kewirausahaan, dan kesehatann, ini memiliki 8 fitur unggulan yang spesial disajikan untuk pengunjung website, terutama bagi nasabah Bank BTPN, yaitu:
  • Tips dan info
  • Pelatihan online
  • Peluang usaha
  • Kisah sukses
  • Tanya ahli
  • Akses pasar
  • Sahabat daya
  • Program keuangan
Selain 8 fitur utama tersebut, PT Bank BTPN Tbk Bank BTPN dan anak perusahaannya telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), serta dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) ini berharap masyarakat Indonesia, pengunjung situs serta para nasabah dapat meningkatkan kapasitas usaha, memahami literasi keuangan, mengembangkan kapasitas diri sehingga tercapai hidup yang lebih baik, lebih sehat dan berkelanjutan secara menyeluruh.
 


MANFAAT PINJAMAN MODAL USAHA UNTUK BISNIS


Salah satu kendala macetnya sebuah bisnis adalah karena modal usaha yang tidak memadai alias modal pas-pasan. Namun berkat pinjaman modal yang dewasa ini bisa didapat dengan mudah, semua masalah entrepreneur berganti dengan semangat dan etos kerja.

Bukan hanya modal usaha saja yang menentukan kehidupan sebuah bisnis, namun usaha dan semangat si pebisnis itu sendiri.

Oleh karena itu, ketika pinjaman modal usaha awal sudah ditangan, jangan sia-siakan kesempatan yang ada. Gunakan sebaik mungkin sebelum kebangkrutan datang menyapa.

manfaat pinjaman modal usaha



Well, berikut beberapa manfaat pinjaman modal usaha kecil yang perlu entreprenur pahami supaya lebih giat lagi dalam membangun bisnis saat ini :

  • Bisnis jadi lebih berkembang
  • Membantu dalam hal inovasi produk
  • Operasional perusahaan berjalan lancar
  • Untuk perawatan peralatan
  • Pengadaan alat-alat produksi
  • Arus kas stabil
  • Promosi jalan terus

***

Setelah memahami dan mengenal berbagai jenis kredit serta manfaat pinjaman modal usaha bagi entrepreneur, apa kamu masih ragu untuk mencari uang tambahan di era digital saat ini?
Asyik, loh punya usaha sendiri. Bisa menciptakan lowongan pekerjaan dan membuka peluang bisnis untuk investasi masa depan.

Menyoal modal usaha, jangan khawatir, Daya.id siap membantu, kapan saja dan dimana saja.

16 comments:

  1. Pinjaman modal usaha itu penting banget ya. Menurut penelitian, suatu usaha yang memanfaatkan modal usaha, pendapatannya lebih besar ketimbang yang tidak, hanya dalam 3 tahun. Itu berarti emang berpengaruh ya suatu usaha jika ada dukungan modal usaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, kak. karena tanpa modal yang memadai, usaha nggak akan berkembang dan maju

      Delete
  2. iya, saat mengajukan kredit, harus tahu jenis kredit yang cocok dan dibutuhkan kita itu apa. ini untuk mencegah terjadinya hal2 yang tidak diinginkan nanti...

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mbak, biar bisa menyesuaikan besar kecil nya cicilan dengan kebutuhan dan kesanggupan dana

      Delete
  3. Untuk kredit ini kalau bisa tepat perhitungan dan bisa lunas akan menjadi batu loncatan untuk usaha, namun jika financial masih belum stabil dan peta usaha belum matang dibuat, harus dipertimbangkan juga.

    ReplyDelete
  4. Kalau memaksakan diri demi memenuhi gaya hidup apalagi sampai berhutang, sangat kurang bijak ya mbak.

    Memang di era jaman now mungkin mudah untuk mengajukan pinjaman, akan tetapi perlu diperhatikan dan dipikirkan pula bagaimana dalam kemampuan bayarnya.

    ReplyDelete
  5. Pernah terpikir untuk ambil kredit usaha untuk usaha orangtua, tapi ternyata tidak ingin memiliki hutang kepada kreditor. Tulisan mba mungkin bisa juga saya propose ke mereka untuk insight nih.

    ReplyDelete
  6. Sbenernya niat dan jiwa e trepeneur harus di tegakkan disini karena kalau asal isa pinjam modal tapi klo ga ada propek kerja yg signifikan bisa jadi ini malah jadi beban hutang yg ga kunjung lunas. Jadi bener2 haris mantepin diri dan memikirkan sisi terburuk jika modal yg kkta pinjam tidak memiliki banyak pendapatan

    ReplyDelete
  7. Ahh iyaa. Selain niat yang kuat, modal juga main banget yaa Kak untuk mengembangkan bisnis. Btw baru dengar sial Aspireapp. Buatku yg penting terdaftar OJK aja dan ngga memberatkan.

    ReplyDelete
  8. Aspireapp mirip Jenius kartunya tapi kalo Jenius kan bukan fintech.. bener2 bank penyedia kartu debit dan kredit.. makin banyak pilihan fintech yg ciamik ya sekarang

    ReplyDelete
  9. Aku masih belum paham perihal ini, tapi program ini sangat membantu buat yang punya usaha supaya jadi lebih beŕkwmbang ya usahanya.

    ReplyDelete
  10. Aku belum pernah mengajukan buat modal usaha kek gini, modal usaha yang aku dapat cuma dari orang tuaku. Kebetulan banget aku ketemu postingan ini jadi bisa sekalian belajar.

    ReplyDelete
  11. Hem kakk ko aku suka banget ya sama judulnya, bener-bener mewakili sejuta umat soalnya huhu. Keren-keren jadi entrepreneur juga keinginan aku nih kak cuma masih belom berani memulai hehe

    ReplyDelete
  12. bener banget mba, pinjeman modal memang penting, tapi kita harus tau jenis kredit yang cocok buat kita ya mba

    ReplyDelete
  13. Hmm pinjaman modal usaha berarti bs dipertimbangkan juga ya mba, kalo pengen usahanya tanbah gede dan berkembang. Apalagi kalo Aspireapp terpercaya gini :)

    ReplyDelete
  14. Jadi inget dulu kantorku pernah terpuruk karena kekurangan modal. Memang modal itu nyawa ya buat sebuah usaha. Untung sekarang udah banyak banget lembaga yang bisa kasih pinjaman modal usaha, kaya aspireapp ini.

    ReplyDelete

Halo, terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak menyertakan link hidup, kegiatan promosi maupun spam. Hit me up on : heizyi.business@gmail.com for partnership, ask something important and urgent 😊 Then, Salam kenal semua, jangan segan meninggalkan jejak komentar ya. Enjoy your reading, guys 💙

Powered by Blogger.