Menyambut Hari Blogger Nasional : Bersinergi di Kampung Sendiri


Hari Blogger Nasional 27 Oktober


"Don't procrastinate. If you want to blog, then blog"

-Fritz Chery -


Menyambut Hari Blogger Nasional : Bersinergi di Kampung Sendiri - Kamis lalu, aku dan teman-teman perwakilan BJS (Blogger Jember Sueger) mendapat kesempatan bersinergi bersama Alfamart cabang Jember, The Jannah Institut (TJI) juga dengan perempuan-perempuan inspiratif di kota Tembakau ini.

Kami berkumpul membahas banyak kemungkinan menjadi perempuan hebat yang multifungsi. Beberapa peserta yang hadir dalam "Pelatihan Pemberdayaan Perempuan" tersebut memang kebanyakan ibu-ibu. Namun itu tidak menyurutkan niat dan semangatku untuk bisa lebih produktif lagi.

Membuat Decoupage bersama Kampoeng Recyle Jember
Acara dimulai sejak pagi, sekitar pukul 09.00 WIB di Cafe Sederhana Jember. Awalnya kami memulai acara dengan pembukaan oleh Bapak Yosi Andhika Pakiding selaku Keynote Speaker kemudian acara terus bergerak hingga sampai pada materi yang benar-benar membuat kami semua sibuk. Yaitu, 'Mengolah Barang Bekas Menjadi Lebih Bernilai'.

Membuat Decoupage bersama Kampoeng Recyle JemberMembuat Decoupage bersama Kampoeng Recyle Jember
Kebetulan, hari itu kami membuat sebuah souvenir dari botol bekas. Berhubung durasi tidak memungkinkan, jadi pihak panitia menyediakan botol bekas yang sudah dicat. Para peserta tinggal menghias botol dengan stuff yang sudah di sediakan.

Ah ya, ide membuat souvenir dari barang bekas ini muncul dari ide Ibu Evi selaku founder Kampoeng Recyle Jember. Dimana kampung ini adalah kampung yang memanfaatkan limbah keluarga maupun lingkungan sebagai alternatif perekonomian keluarga dan memberdayakan kemampuan para ibu-ibu untuk selalu produktif dan inovatif.

Membuat Decoupage bersama Kampoeng Recyle JemberMembuat Decoupage bersama Kampoeng Recyle Jember

Baca Juga : Lunch Yell at HiHi Cafe with Alfamart & Blogger Jember


Ternyata, selain berkumpul dengan orang-orang berenergi positif, manfaat bergabung dengan sebuah komunitas juga bisa memperluas lingkar pertemanan loh. Buktinya sekarang. Jika setiap hari aku hanya sibuk dengan laptop atau si adek. Namun, Kamis kemaren berbeda. Seolah Tuhan menjawab doaku yang beberapa waktu lalu 'mbatin' kangen ngevent. Eh, kok dilalah.. diajak kumpul-kumpul sama mbak Prita HW, yang mana beliau adalah founder BJS juga TJI.

"Ketika kamu menginginkan sesuatu, seisi alam semesta akan berkonspirasi membantumu" - Anonymous


Selain mendapat ilmu baru, manfaat kumpul blogger adalah membuatku belajar berinteraksi dengan orang baru, bagaimana welcome dengan orang yang bahkan belum pernah bertemu sebelumnya, belajar meliput acara dengan baik, menyerap energi positif dari pembicara yang keren dan tentu pengalaman menyenangkan pelengkap tabungan kenangan .

Satu hal yang bikin aku benar-benar excited menjadi seorang entrepreneur adalah program Alfamind dari Alfamart. Dimana kita bisa memiliki toko online hanya dengan modal Rp. 250.000. Murah, kan?

Nah, Alfamind sendiri adalah jaringan toko ritel virtual 3D pertama di Indonesiaberbasiskan aplikasi smartphone android yang di dalam nya meliputi ownership (kepemilikan toko), Profit System (skema margin menarik), Online Store dan Retail Store.

Alfamind ini proses nya gampang loh, dimana kita bisa mendaftar secara online melalui aplikasi yang di unduh via play store, top up saldo di toko alfamrt terdekat, kemudia tim akan memverifikasi ke alamat member yang bersangkutan.

Persyaratan nya juga mudah, cukup dengan menyantumkan scan KTP, alamat surel, nomor rekening, nomor handphone aktif, maka satu toko online sudah kita miliki secara syah. Mudah sekali, kan?

Sebagai penutup hari yang berapi-api, kami mengakhiri acara dengan makan siang bersama, sembari ngobrol santai, berceloteh sana-sini, saling tukar akun IG dan pastinya wefie tanpa henti 😁

Ah, indah nya berbagi.. semoga dilain kesempatan, kita bisa kembali bersinergi dengan semangat yang tak kalah membungkung tinggi dari hari kemarin.

The final word, aku mengucapkan Selamat Menyambut Hari Blogger Nasional, 27 Oktober 2018, kawan.. semoga kita selalu rajin menulis dan bermanfaat bagi orang lain yes 💪

3 comments:

  1. semangat atuh semakin produktif mengingat kita harus semakin mapan dari segi kualitas kedepannya.... semangat #jejakbiru

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yes, bener! harus semangat dan selalu produktig. Gak boleh males ya :)

      Delete
  2. Makasih kakak kece udah ikutan partisipasi di event kemaren ini yes, dan tengkyu juga udah nulis reportase kecenya :)

    ReplyDelete

Halo, terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak menyertakan link hidup, kegiatan promosi maupun spam. Hit me up on : heizyi.business@gmail.com for partnership, ask something important and urgent 😊 Then, Salam kenal semua, jangan segan meninggalkan jejak komentar ya. Enjoy your reading, guys 💙

Powered by Blogger.