Manfaat Role Play Alias Bermain Peran Bagi Anak-anak


Manfaat Bermain Peran Role Play Untuk Anak


"Do not educate your child to be rich, educate him to be happy. So when he grows up, he'll know the value of things, not the price"

- Anonymous -


"Mbak Iq, tadi Bu Guru tanya, kenapa lama gak masuk sekolah, nak? Firma sakit apa?" kata Firma (adik bungsuku ) sambil meniru gaya guru kelas nya ketika sedang bertanya tadi di sekolah

***


Manfaat Role Play alias Bermain Peran Bagi Anak-anak - Mungkin jika mood ku lagi buruk atau nihil pengalaman mengasuh anak, pasti aku akan menjawab Firma secara spontan dengan, "Lebay kamu". Namun karena aku selalu menikmati setiap ekspresi adik-adik ku yang semangat menceritakan hari-hari nya di sekolah. Aku jadi mulai terbiasa mendengar ocehan mereka. Baru setelah nya aku akan berkomentar. Karena berdasarkan pengalaman, ketika cerita mereka terpotong sebelum selesai. Maka aku akan melewatkan sesuatu yang mungkin adalah topik utamanya. Dan dijamin, respon yang tidak sesuai harapan mereka akan membuat cerita bersambung atau tamat seketika 😣

Bahkan ibuku sempat menaruh khawatir akan kebiasaan Firma yang satu ini. Beliau takut jika Firma memiliki kelainan karena suka 'ngomong sendiri'. Padahal, role play merupakan teknik psikoterapi dalam dunia pendidikan tingkat sekolah dasar maupun mahasiswa pada tahun 1930-an yang sangat berkembang.

Ketika sedang bermain peran, secara tidak langsung anak-anak telah belajar mengasah kemampuan komunikasi mereka. Berpura-pura menjadi sosok tertentu akan mengembangkan daya imajinasi anak. Selanjutnya, mereka akan berimprovisasi sesuai dengan  alur cerita dadakan yang mereka ciptakan sendiri.

Jika kalian (para ibu, kakak, tante, kakek maupun nenek) merasa bingung pada perbedaan bermain peran (role play) dan drama. Ciri nya sederhana. Jika drama dilakukan menggunakan naskah, maka bermain role play di lakukan secara spontan. Tanpa dialog atau persiapan reaksi terlebih dahulu.

Baca Juga : Tips Mendidik Anak Zaman Now


Contoh role play komunikasi terapeutik pada anak usia sekolah adalah dokter-dokteran, rumah-rumahan, salon-salonan atau paling umum bermain peran dengan boneka bagi anak perempuan. Bisa juga bermain game perang online bagi anak laki-laki. Mereka akan secara spontan menciptakan dialog role play dengan berbagai ekspresi sesuai bayangan mereka akan karakter tertentu.

Fungsi bermain peran bagi anak sebenarnya tidak terlalu kentara. Sebab mereka belajar sambil bermain, mengumpulkan banyak kosakata baru, bereksperimen menjadi berbagai macam karakter juga belajar mengekspresikan diri.

Nah, supaya tidak selalu berpikiran negatif ketika si anak atau si adek lagi 'ngomong sendiri' dengan mainan nya atau sedang meniru tokoh kartun idola nya, kita harus tahu betul. Bahwa banyak sekali manfaat role play bagi anak. Selengkapnya aku sebutkan dibawah ya, tentu berdasar pengalaman juga pengamatan yang akurat, guys 😉 Atau kalian bisa menambahkan nya sesuai pengalaman pribadi di kolom komentar 😊

apa itu role playing

MANFAAT ROLE PLAY ALIAS BERMAIN PERAN BAGI ANAK-ANAK :


  1. Mengasah kemampuan komunikasi pada anak
  2. Meningkatkan kemampuan berbahasa pada anak
  3. Belajar mengekspresikan diri
  4. Menstimulasi rasa percaya diri anak
  5. Melatih kemampuan memegang kendali
  6. Belajar menyelesaikan masalah
  7. Memberi peluang pada anak untuk bereksperimen maupun mengeksplor kemampuan diri sendiri
  8. Mendorong anak untuk berinteraksi aktif dengan lingkungan (alias peka sekitar)

Bagaimana, sudah mengerti kan, apa itu role play juga alasan kenapa si anak suka ngomong sendiri ketika sedang bermain?

Baca Juga : Gym For Kids

Nah, tujuan role playing itu sendiri sebenarnya adalah untuk mengembangkan daya imajinasi dan pengkhayatan anak dalam proses pembelajaran serta tumbuh kembang nya. Satu hal lagi, jangan keburu snewen ya buibu kalau anaknya mendadak berubah minta pakai kostum yang aneh-aneh. Mungkin mereka sedang berimprovisasi menjadi sebuah tokoh tertentu 😅

2 comments:

  1. Aku banget dulu waktu kecil hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahahaha... kayaknya semua anak juga main ini ya >.<

      Delete

Halo, terima kasih sudah berkunjung. Mohon tidak menyertakan link hidup, kegiatan promosi maupun spam. Hit me up on : heizyi.business@gmail.com for partnership, ask something important and urgent 😊 Then, Salam kenal semua, jangan segan meninggalkan jejak komentar ya. Enjoy your reading, guys 💙

Powered by Blogger.